RPL

RPL (Rekayasa Perangkat Lunak)

RPL adalah singkatan dari Rekayasa Perangkat Lunak dan merupakan sebuah jurusan yang ada di Sekolah Menengah Kejuruan (SMK). RPL adalah sebuah jurusan yang mempelajari dan mendalami semua cara-cara pengembangan perangkat lunak termasuk pembuatan, pemeliharaan, manajemen organisasi pengembangan perangkat lunak dan manajemen kualitas.

Bukan hanya itu, RPL juga berkaitan dengan software komputer mulai dari pembuatan website, aplikasi, game dan semua yang berkaitan dengan pemrograman dengan menguasai bahasa pemrograman tersebut. Intinya RPL tidak akan jauh-jauh dari tiga hal yaitu Coding, Desain dan Algoritma yang akan menjadi kunci keberhasilan rekayasa perangkat lunak tersebut.

Karir Masa Depan

Prospek karier lulusan jurusan Rekayasa Perangkat Lunak (RPL) di SMK cukup cerah, karena selalu dibutuhkan oleh berbagai perusahaan. Hal ini dikarenakan perkembangan teknologi yang semakin pesat. 

Beberapa bidang karier yang bisa dipilih oleh lulusan RPL, di antaranya: 

  • Software engineer atau programmer
  • Mobile computing developer
  • IT consultant
  • System analyst
  • Game developer
  • Software tester

Beberapa tugas yang mungkin dilakukan oleh lulusan RPL, di antaranya: Melakukan brainstorming dengan klien atau Product Owner, Menyusun rencana pembuatan website, Merancang website, Melakukan testing kepada pengguna, Melakukan perbaikan yang diperlukan.